Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Belanda, Negara Dengan Risiko Banjir Besar Tertinggi Di Dunia

Selasa, 27 September 2022 17:47 WIB

Penelitian terbaru yang dipublikasikan Nature pada akhir Juni 2022 menyebut bahwa Belanda menjadi negara dengan risiko banjir besar tertinggi di dunia. Tingkat risiko tersebut diukur dari total penduduk yang terpapar banjir. Penelitian itu menyebut bahwa banjir berdampak pada 59 persen penduduk Belanda.

Jumlah penduduk yang terdampak banjir di Belanda diprediksi mencapai 10,1 juta jiwa. Dibandingkan dengan beberapa negara besar—seperti Cina, Indonesia, dan India—jumlah tadi relatif kecil. Namun jumlah itu lebih dari setengah populasi negara kincir angin tersebut. Untuk diketahui, situs Worldometer menyebut bahwa jumlah populasi di Belanda pada September 2022 sebanyak 17,2 juta jiwa.

Banjir besar merupakan istilah lain dari 100 tahun banjir. Bencana ini sering juga disebut banjir 1 persen, karena peluang terjadinya setiap tahun hanya 1 berbanding 100. Bencana ini terjadi, salah satunya lantaran kenaikan permukaan air laut.

Selain Belanda, Bangladesh menjadi negara dengan persentase populasi terdampak banjir besar di atas 50 persen. Para peneliti menaksir bahwa 58 persen dari penduduk Bangladesh, atau 94,4 juta jiwa bakal terdampak oleh bencana banjir.

Sedangkan India dan Cina menjadi negara dengan penduduk terdampak banjir paling tinggi berdasarkan jumlah, masing-masing 389,8 juta jiwa dan 394,8 juta jiwa. Jumlah yang besar itu tidak terlepas dari fakta bahwa dua negara itu memiliki jumlah penduduk terbanyak di dunia.

Para peneliti menyebut bahwa ada 1,81 miliar penduduk dunia yang akan terdampak banjir besar ini. Kawasan Asia, termasuk Indonesia, memiliki jumlah populasi terdampak banjir tertinggi dibanding benua lain. Kawasan Asia Selatan dan Timur menyumbang 1,24 miliar orang bakal terdampak banjir. Angka itu lebih dari dua per tiga jumlah penduduk dunia yang diprediksi terdampak banjir. 

FAISAL AMRULLAH