Memusingkan Depresi
Edisi: 42/22 / Tanggal : 1992-12-19 / Halaman : 44 / Rubrik : KSH / Penulis : SPR
BAGI publik di Amerika Serikat, nama Dick Cavett memang populer. Aktor ini
dipuja karena penampilannya dalam acara jenaka di televisi tampak tangkas
memainkan dan mempingpong kata-kata. Tetapi tidak banyak yang tahu, katanya
kepada majalah Time edisi Juli silam, dua belas tahun lampau dunia baginya
sangat suram.
; Ia menderita depresi kronik. Gangguan kejiwaan yang sering diremehkan orang
itu merongrongnya selama bertahun-tahun. Begitu tersiksanya Cavett,
sampai-sampai merasa otaknya seperti remuk, karena asetnya yang paling
berharga, yakni kemampuan intelektualnya, justru mogok.
; Dalam kondisi galau dan putus asa, kemudian Cavett memeriksakan dirinya ke
rumah sakit jiwa. Ia menjalani psikoterapi selama lima minggu. Dalam menjalani
terapi itu ia dilindungi dari perbuatan yang membahayakan, misalnya keinginan
bunuh diri. Keinginan maut itu memang sering menggayuti pikiran penderita
depresi.
; Cavett juga menjalani apa yang disebut farmakoterapi. Ia diberi obat
antidepresan, yakni obat dari golongan MAO (monoamine oxidase) inhibitor. Kini
Cavett sudah pulih…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Awas, Olahraga dan Rapuh Tulang
1994-05-14Olahraga keras dan berlebihan bisa mengakibatkan rapuh tulang. pelari maraton, pebalet, atlet dayung, dan pelatih…
Dari Mana Raja Singa di Wamena?
1994-04-16Banyak penduduk pedalaman irian jaya ditemukan mengidap penyakit kelamin. sejumlah pria pernah diundang "pesiar" ke…
Cangkok Cara Tegalrejo
1994-04-16Rumah sakit tegalrejo semarang mencatat sukses mencangkok sumsum penderita talasemia. tanpa transfusi, pasien bisa hidup…