Perbankan Setelah Satu Dekade
Edisi: 22/36 / Tanggal : 2007-07-29 / Halaman : 38 / Rubrik : KL / Penulis : ADITYASWARA, MIRZA , ,
SEPULUH tahun sudah kita lalui krisis keuangan di Asia. Krisis yang berawal dari gejolak di pasar valuta asing dan pasar modal itu ternyata mampu memporakporandakan sistem perbankan, mematikan perekonomian, dan menjatuhkan pemerintahan di Thailand, Korea Selatan, dan Indonesia.
Di Asia, negara-negara yang tidak terkena krisis keuangan adalah yang menganut sistem devisa terbatas, yang ditopang oleh pemerintahan yang solid, yaitu Cina, India, dan Malaysia. Luar biasa besar biaya yang harus kita bayar untuk mengembalikan kepercayaan terhadap perbankan dan memulihkan ekonomi Indonesia dari krisis 1997-1998.
Pemerintah harus menjamin penuh tabungan masyarakat, sehingga setiap terjadi penutupan bank, negara harus menerbitkan surat utang rekapitalisasi perbankan agar tabungan masyarakat tetap utuh. Untuk memulihkan kepercayaan kreditor, pemerintah juga harus menjamin pembayaran utang luar negeri perbankan Indonesia melalui Perjanjian Frankfurt.
Karena semua bank besar ketika itu kesulitan likuiditas dan bermodal negatif, demi menjaga berjalannya sistem perbankan, negara terpaksa menanggung obligasi rekapitalisasi dan Bantuan Likuiditas Bank Indonesia sekitar Rp 650 triliunâbelum termasuk bunganya per tahun sekitar Rp 70 triliun.
Sebaliknya, nilai aset pemilik bank yang bisa diambil alih negara hanya menghasilkan tingkat pengembalian kurang dari 30 persen. Kita masih ingat periode harga diri bangsa terinjak-injak karena harus mengemis kepada Dana Moneter Internasional dan negara donor untuk memperpanjang komitmennya membantu Indonesia keluar dari krisis ekonomi.
Situasi sekarang sudah jauh lebih baik. Walaupun credit rating…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
OPEC, Produksi dan Harga Minyak
1994-05-14Pertemuan anggota opec telah berakhir. keputusannya: memberlakukan kembali kuota produksi sebesar 24,53 juta barel per…
Kekerasan Polisi
1994-05-14Beberapa tindak kekerasan yang dilakukan anggota polisi perlu dicermati. terutama mengenai pembinaan sumber daya manusia…
Bicaralah tentang Kebenaran
1994-04-16Kasus restitusi pajak di surabaya bermula dari rasa curiga jaksa tentang suap menyuap antara hakim…