Sensual Dahulu, Bertanding Kemudian
Edisi: 19/38 / Tanggal : 2009-07-05 / Halaman : 145 / Rubrik : OR / Penulis : Andy Mahendra, ,
Di atas lapangan berukuran sekitar 11 x 24 meter itu, para gadis ini tak bakal menyerahkan nasibnya ke tangan orang lain. Tapi ego harus mereka lepaskan tatkala berada di depan kamera untuk bergaya. âSaya tidak merasakan kesenangan,â kata Viktoria Azarenka, salah satu dari gadis itu. âSaya seperti sebuah boneka, bukan seorang petenis.â
Itulah harga yang harus dibayar petenis asal Belarusia berusia 19 tahun ini agar bisa muncul di lembaran majalah pria dewasa, FHM, versi Prancis edisi Juni lalu. Bodi atletis Azarenka cuma berbalut bikini. Pas untuk keceriaan pada musim panas ini. Begitu pula dengan tiga rekannya: Anna Chakvetadze, perempuan asal Rusia, 22 tahun; Dominika CibulÂkova, asli Slovakia, 20 tahun; serta Alona Bondarenko petenis Ukraina, 24 tahun.
Inilah untuk pertama kalinya FHM menampilkan empat âbidadari tenisâ sekaligus. Itu bukan kebetulan karena edisi tersebut memang diterbitkan di tengah perhelatan Prancis Terbuka. Dan ketenaran mereka sudah moncer sebelum grand slam paling bergengsi, Wimbledon, yang berlangsung sejak Senin lalu. Klop sudah. Para petenis perempuan itu sudah melakukan âpemanasanâ sebelum turun ke lapangan.
Bintang tenis berpose mengenakan bikini di depan kamera sebenarnya sudah terjadi sejak lebih dari satu dasawarsa lalu. Peretas jalannya…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Hidup Ayrton Senna dari Sirkuit ke Sirkuit
1994-05-14Tanda-tanda maut akan mencabut nyawanya kelihatan sejak di lap pertama. kematian senna di san marino,…
Mengkaji Kans Tim Tamu
1994-05-14Denmark solid tapi mengaku kehilangan satu bagian yang kuat. malaysia membawa pemain baru. kans korea…
Kurniawan di Simpang Jalan
1994-05-14Ia bermaksud kuliah dan hidup dari bola. "saya ingin bermain di klub eropa," kata pemain…