Gebrakan Carlo Palermo

Edisi: 35/20 / Tanggal : 1990-10-27 / Halaman : 54 / Rubrik : SEL / Penulis :


CARLO Palermo mungkin termasuk hakim yang dikaruniai nyali singa. Dia tidak
jadi ciut lantaran ancaman para gembong mafia untuk mencabut nyawa siapa
saja yang berani mengusik simpang-siur peredaran obat bius. Carlo malah
seperti menantang. Awal 1980, dia mengacak-acak jaringan obat tengik itu.

; Mula-mula Carlo mengobrak-abrik sebuah kandang ayam milik orang Italia. Tentu
saja dia tidak bermaksud mencuri ayam -- karena memang bukan maling ayam.
Beberapa meter di sebelah utara kandang itu ternyata ditemukan 7,5 kilogram
heroin.

; Sukses dengan gebrakan pertama, Carlo makin nekat. Lacak punya lacak,
ditemukan bukti bahwa persembunyian heroin tidak cuma berhenti di kandang
ayam. Akhirnya, setelah melakukan investigasi, dia berhasil membongkar 200
kilogram lainnya. Sebagian terkubur di bawah kebun anggur yang tertutup salju,
sebagian lagi tersembunyi di antara rimbun semak belukar, tak jauh dari situ.

; Sukses mengobrak-abrik semak belukar, Palermo mencoba menyingkap jaringannya.
Ketahuan bahwa oknum pemerintah atau tokoh masyarakat terlibat di dalamnya.
Seperti, politisi-politisi yang terbilang kuat, para penyuntik dana buat
partai, pegawai pemerintah yang brengsek, bankir-bankir yang moncong, dan
diplomat yang melenceng. Tapi, buntutnya, dia didepak ke kantor pemerintahan
yang sama sekali tak strategis. Dan bisa diduga, penyelidikannya mandek di
tengah jalan. Hasil penyelidikannya disita oleh pemerintah, lalu disegel
sebagai dokumen tertutup untuk masa empat puluh tahun ke muka.

; Mafia obat bius…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

Z
Zhirinovsky, Pemimpin dari Jalanan
1994-05-14

Vladimir zhirinovsky, ketua partai liberal demokrat, mencita-citakan terwujudnya kekaisaran rusia yang dulu pernah mengusai negara-negara…

J
Janji-Janji dari Nigeria
1994-03-12

Di indonesia mulai beredar surat-surat yang menawarkan kerja sama transfer uang miliaran rupiah dari nigeria.…

N
Negeri Asal Surat Tipuan
1994-03-12

Republik federasi nigeria, negeri yang tak habis-habisnya diguncang kudeta militer sejak merdeka 1 oktober 1960.…