"pertempuran" Di Surabaya
Edisi: 39/19 / Tanggal : 1989-11-25 / Halaman : 37 / Rubrik : MD / Penulis :
TELAH muncul di Surabaya, koran lama berwajah baru: Surya, yang terbit perdana 10 November lalu. Koran yang biasa terbit sebagai mingguan kini tampil tiap hari, berkat suntikan dana dan manajemen yang diulurkan koran Kompas.
Perwajahan Surya yang terbit 12 halaman tampak memikat. Halaman I tampil dengan foto berwarna, seolah tak mau kalah dengan koran pesaingnya yang sudah lebih dulu berjaya di Jawa Timur seperti Jawa Pos dan Surabaya Post. Maka, dalam upaya menembus pasar, koran itu menerjunkan pasukan pengecer ke jalan-jalan, lengkap dengan kaus dan topi berlogo Surya.
Lahir pada 1986, Surya semula dikelola oleh kelompok Pos Kota, beroplah 50.000 eksemplar. Belakangan, oplahnya merosot. Kemudian masuk Kompas. "Kami memang berkeinginan agar koran-koran daerah berkembang. Lebih dari itu, ini kan medan latihan buat wartawan Kompas," tutur August Parengkuan, Kepala Humas Kelompok Kompas-Gramedia.
Buat Surya, uluran Kompas tampaknya bagaikan bala bantuan yang muncul pada saat…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Televisi dan Bahasa Isyarat
1994-05-14Dengan siaran berita dalam bahasa isyarat, dua stasiun televisi mengukir jasa untuk tunarungu. tapi yang…
"Diabetes" dan Pasien Diabetes
1994-05-14Tirasnya 5.000 eksemplar, pasarnya 3 juta orang, dan pengasuhnya para dokter spesialis kencing manis. isinya:…
Karena Foto atau 20% Saham?
1994-04-16Setelah ada teguran dan cekcok foto, pemimpin redaksi dan beberapa wartawan harian merdeka dikenai phk.…