Demi Kerbau-kerbau Itu

Edisi: 20/06 / Tanggal : 1976-07-17 / Halaman : 22 / Rubrik : DS / Penulis :


SOAL kerbau lagi. Bila 36 orang petani di desa Bati-Bati mengeluh lantaran hewan bertanduk yang satu ini (TEMPO, 15 Mei 1976),maka yang terjadi di Sungai Mandala lain halnya. Di desa yang termasuk Kecamatan Daha Utara, daerah Tk II Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) itu, keadaannya lebih gawat. Tangis para tani dan nelayan sudah terdengar. Para petani itu "dilarang" untuk bersawah. Apa yang terjadi? Sjachran R dari TEMPO, turun ke desa itu. Berikut ini laporannya:

Baru saja kaki menginjak tanah di areal persawahan yang luas itu, nampak 3 orang wanita lari terbirit-birit. "Coba bayangkan betapa takutnya mereka. Kalian yang datang ini,dikira Polisi", kata wakil Kepala Desa Sei Mandala, Pasrif Usman. Menurut Pasrif, ketakutan itu terjadi karena mereka takut kalau-kalau turut dipanggil ke kantor Polisi. Sebab sejak tanggal 3 hingga 24 Juni kemarin, sudah 472 petani dipanggil ke Komsek. Tidak untuk ditahan. Tapi dikasih peringatan: dilarang untuk bersawah di areal persawahan yang luasnya lebih 15 ribu ha itu. "Padi yang sudah ditanam harap tinggalkan. Yang membangkang peringatan ini akan dibawa ke Kandangan", kata sejumlah petani serempak mengutip ucapan oknum Polisi yang memanggil mereka. Yang dimaksud akan dibawa ke Kandangan (ibukota Kabupaten Hulu Sungai Selatan) tidak sak lagi kalau bukan untuk dtidurkan di hotel prodeo. Tidak cuma itu, di kantor Polisi Komsek 130303 mereka juga disodori kertas untuk ditanda-tangani atau dikasih cap jempol. Apa isi kertas itu mereka kurang tahu persis. Diduga isi kertas itu kurang lebih…

Keywords: Kalimantan SelatanSengketa Petani dan Peternak KerbauSungai MandalaPasrif UsmanH. DjamanDrs Khalid MaksumSubardjoDrs. YulianH. Abdurasul
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

E
Eropa Bersatu
1994-06-18

Eropa bersatu menghadapi masalah berat, euro-skeptis. arus ini akibat situasi ekonomi dan politik yang memprihatinkan.…

D
Dari Iran ke Contra
1994-06-18

Oliver north, 50, calon kuat terpilih sebagai senator negara bagian virginia, dari partai republik. ia…

U
UU Pro Homo
1994-06-18

Provinsi ontario, kanada, mengesahkan uu homoseks. kaum homo diperbolehkan melakukan pernikahan, mendapat tunjangan, dan diijinkan…