Adu Cepat Vaksin Corona

Edisi: Edisi / Tanggal : 2020-05-16 / Halaman : / Rubrik : ILT / Penulis :


ADAR Poonawalla, 39 tahun, yakin betul dengan keampuhan kandidat vaksin Covid-19 buatan Jenner Institute, University of Oxford, Inggris. Miliarder India dan Chief Executive Officer Serum Institute of India itu tak ragu menyuruh pabriknya memproduksi 60 juta dosis meskipun vaksin tersebut belum selesai diuji klinis. “Para ilmuwan hebat (di Oxford) adalah sekumpulan orang yang sangat memenuhi syarat. Itulah yang membuat kami percaya diri,” kata Poonawalla kepada Reuters, Rabu, 29 April lalu.
Poonawalla mengungkapkan alasannya mengambil keputusan itu—dengan biaya dan risiko ditanggung sendiri—adalah mencuri start produksi massal vaksin dalam dosis yang cukup bila kelak uji klinis terhadap manusia tersebut terbukti sukses. Menurut dia, dua pabrik miliknya di Pune, Negara Bagian Maharashtra, India barat, mampu memproduksi masing-masing 5 juta dosis per bulan. Dengan demikian, target 60 juta dosis itu dapat diselesaikan dalam enam bulan.
Kandidat vaksin yang akan diproduksi Serum Institute dinamai ChAdOx1 nCov-19. Setelah sukses dalam uji laboratorium terhadap monyet rhesus pada 23 April lalu, kandidat vaksin itu mulai menjalani uji klinis. Elisa Granato, seorang dokter di Oxford, menjadi relawan pertama dari 1.100 relawan yang terlibat uji klinis fase pertama ini. Separuh relawan akan disuntik kandidat vaksin dan lainnya disuntik vaksin meningitis yang sudah tersedia.
Sarah Gilbert, pemimpin Grup Vaksin Oxford, saat menyelesaikan uji laboratorium menyatakan yakin 80 persen kandidat vaksinnya bekerja pada manusia. Tim peneliti menargetkan hasil uji klinis diperoleh pada September mendatang. Namun profesor kedokteran University of Oxford, John Bellm, yakin indikasi keberhasilan kandidat vaksin bisa diketahui lebih cepat. “Kami berharap mendapat sinyal apakah kandidat vaksin ini bekerja atau tidak pada pertengahan Juni,” ucapnya.
Johns Hopkins Center for Health Security, Amerika Serikat, menyebutkan ada 63 vaksin yang dikembangkan untuk virus SARS-CoV-2 ini. Dari jumlah itu,…

Keywords: Virus CoronaCovid-19Vaksin Covid-19
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

E
Ekornya pun Bisa Menembak
1994-05-14

Dalam soal ekonomi, rusia bisa dikelompokkan terbelakang. tapi teknologi tempurnya tetap menggetarkan barat. kini rusia…

I
Ia Tak Digerakkan Remote Control
1994-04-16

Seekor belalang aneh ditemukan seorang mahasiswa di jakarta. bentuknya mirip daun jambu. semula ada yang…

P
Pasukan Romawi pun Sampai ke Cina
1994-02-05

Di sebuan kota kecil li-jien, di cina, ditemukan bukti bahwa pasukan romawi pernah bermukim di…