Cahaya Baru Kampung Santri
Edisi: Edisi / Tanggal : 2020-07-25 / Halaman : / Rubrik : LAPSUS / Penulis :
AZAN seolah-olah menjadi bel sekolah di kompleks Pondok Pesantren Nurul Jadid Al-Islami, Desa Sumberwringin, Kecamatan Sukowono, Jember, Jawa Timur. Seperti siang itu, Rabu, 15 Juli lalu, seruan salat baru selesai dikumandangkan ketika puluhan santri putri berseragam hijau berhamburan keluar dari ruang kelas. Mereka bergegas mengambil perangkat ibadah untuk menunaikan sembahyang zuhur berjemaah. “Mbak, tolong pakai maskernya!” kata Najmatul Millah kepada seorang santri putri.
Najmatul adalah orang nomor satu di yayasan yang menaungi Nurul Jadid Al-Islami. Sekitar 200 santri yang tinggal di sini, sebagian besar perempuan, biasa memanggilnya Nyai. Seperti di lingkungan pesantren Jawa lain, sikap hormat para santri terhadap pemimpin pondok begitu terasa. Seperti siang itu, setiap murid menundukkan kepala ketika berpapasan dengan Najma—panggilan Najmatul—di selasar pesantren.
Menempati lahan 7.500 meter persegi di pojok utara Sumberwringin, Nurul Jadid Al-Islami bukan seperti pesantren salafiyah yang melulu mengajarkan kajian kitab. Pondok yang didirikan Najma bersama suaminya, Abdul Muhaimin, pada 2008 ini juga memelopori lahirnya sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas di desa yang terletak sekitar 20 kilometer sebelah utara Jember tersebut.
Semua bermula pada 2005, ketika Najma diboyong Muhaimin tinggal di kompleks Pondok Pesantren Bustanul Ulum, Sumberwringin—sekitar 300 meter di sebelah barat lokasi Nurul Jadid Al-Islami. Muhaimin adalah putra Kiai Fauzi, generasi kedua pendiri Bustanul Ulum. Kakeknya, Kiai Ali…
Keywords: Pesantren, Nurul Jadid Al Islami, 
Artikel Majalah Text Lainnya
Ini Keringanan atau Deal yang Rasional?
1994-02-05Setelah mou ditandatangani, penggubah lagu pop rinto harahap akan diakui kelihaiannya dalam bernegosiasi perkara utang-piutang.…
Modifikasi Sudah Tiga Kali
1994-02-05Perundingan itu hanya antara bi dan pt star. george kapitan bahkan tidak memegang proposal rinto…
Cukup Sebulan buat Deposan
1994-02-05Utang bank summa masih besar. tapi rinto harahap yakin itu bisa lunas dalam sebulan. dari…