Merkel Kembali Bersama Pandemi

Edisi: Edisi / Tanggal : 2020-08-08 / Halaman : / Rubrik : INT / Penulis :


MASA-MASA kejayaan Angela Merkel seharusnya sudah berakhir. Meski pulih dari ketidakpopuleran selama krisis migran pada 2015 dan 2016, partainya, Uni Demokratik Kristen, akhirnya kalah dalam pemilihan umum 2017. Merkel pun mengumumkan bahwa dia tidak akan mencalonkan diri lagi dalam pemilihan 2021 dan bakal mengundurkan diri sebagai ketua partai.
Situasi itu berubah cepat ketika pandemi Covid-19 melanda negeri tersebut. Langkah Jerman di bawah kepemimpinan Merkel yang melakukan tes dan pelacakan secara masif dinilai berhasil menekan kasus infeksi dan kematian akibat virus corona. Hingga Jumat, 7 Agustus lalu, Jerman berada di urutan ke-16 dunia dengan 215.210 kasus dan 9.252 orang meninggal serta 196.200 pulih. Jumlah kasus infeksi itu jauh di bawah Amerika Serikat, yang sudah mencapai 5.032.179 kasus dan 162.804 pasien meninggal. Di Eropa, jumlah infeksi di Jerman lebih kecil daripada di Inggris, Italia, Prancis, Spanyol, dan Belgia.
Menurut New York Times, dalam jajak pendapat baru-baru ini, 82 persen orang Jerman mengatakan Merkel telah melakukan pekerjaannya “dengan cukup baik”. “Pandemi telah merevitalisasi Merkel dan meningkatkan reputasinya sebagai salah satu pemimpin terbaik negara,” tulis Anna Sauerbrey, jurnalis Jerman, di koran tersebut.
Studi terbaru oleh Development Academy, lembaga berbasis di Inggris, juga memuji Merkel atas sikapnya yang langsung, tenang, dan…

Keywords: Selandia BaruJermanKrisis EkonomiCovid-19
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

J
Jalan Pria Ozon ke Gedung Putih
2007-10-28

Hadiah nobel perdamaian menjadi pintu masuk bagi al gore ke ajang pemilihan presiden. petisi kelompok…

P
Pesan Kematian dari Pazondaung
2007-10-28

Jasad ratusan biksu dikremasi secara rahasia untuk menghilangkan jejak. penangkapan dan pembunuhan biarawan terus berlangsung…

M
Mangkuk Biksu Bersaksi
2007-10-28

Ekonomi warga burma gampang terlihat pada mangkuk dan cawan para biksu. setiap pagi, biksu berke…