100 Perupa Di Ruang Virtual Ciputra
Edisi: Edisi / Tanggal : 2021-04-24 / Halaman : / Rubrik : SN / Penulis :
TAHUN lalu. Sekitar bulan ini juga. Cobalah datangi apotek ataupun minimarket dan tanyakan apakah mereka menjual vitamin C. Hampir dapat dipastikan jawabannya tidak ada. Kalaupun ada, pembeliannya dibatasi. Kala itu, Covid-19 baru saja secara resmi diumumkan masuk ke negeri ini dan banyak orang dengan panik menimbun berbagai kebutuhan sehari-hari ataupun amunisi melawan pandemi. Barang-barang menjadi langka di mana-mana, termasuk vitamin C. Di tangan pematung Dolorosa Sinaga, situasi kelangkaan suplemen penjaga daya tahan tubuh itu diejawantahkan dalam sebuah karya seni menggelitik. Dia membuat patung dari bekas plastik pembungkus Ester-C. “Patung” itu tentu berwarna kuning seperti ciri warna vitamin C. Dolorosa memilin, meremas, dan menempel kemasan plastik hingga membentuk figur manusia dengan rok berkibar. Satu tangannya terangkat ke udara, memegang secarik plastik memanjang yang dapat dibayangkan sebagai papan ataupun bendera. Gayanya mirip ciri patung perempuan Dolo dalam seri tariannya beberapa tahun lalu yang dia buat dari resin. Namun yang ini dihiasi tulisan merek vitamin dan bekas sobekan di sekujur tubuhnya. Karya itu diberi judul tanpa basa-basi: Berebut Vitamin C Akibat Covid-19. Karya Dolorosa ini mungil sekali. Pada keterangannya tercantum ukuran 10,5 x 3,5 x 21 sentimeter. Kita dapat melihatnya secara virtual lewat pameran berjudul “Hidup Berdampingan dengan Musuh” oleh Ciputra Artpreneur sepanjang 25 Februari-1 Juni 2021. Dalam ruang virtual yang dapat dinavigasikan lewat kursor atau tanda panah di keyboard itu, karya ini bisa saja terlewatkan, saking mungil dan tipisnya. Agaknya menarik juga jika…
Keywords: Seni Kontemporer, Seni Rupa, 
Artikel Majalah Text Lainnya
Ada Keramaian Seni, Jangan Bingung
1994-04-23Seminggu penuh sejumlah seniman menyuguhkan berbagai hal, bertolak dari seni pertunjukan, musik, dan seni rupa.…
Mempertahankan Perang Tanding
1994-06-25Reog khas ponorogo bisa bertahan, antara lain, berkat festival yang menginjak tahun ke-10. tapi, di…
Reog Tak Lagi Menyindir
1994-06-25Asal asul adanya reog ponorogo untuk memperingati perang tanding antara klanasewandono dengan singabarong.