Soeharto Memiliki Inferiority Complex Yang Tak Terlihat Â
Edisi: Edisi / Tanggal : 2021-09-25 / Halaman : / Rubrik : SEL / Penulis :
BUKU Young Soeharto: The Making of a Soldier, 1921-1945 adalah bagian pertama dari rencana David Jenkins, 79 tahun, menerbitkan buku trilogi tentang mantan Presiden Soeharto. Sebagai jurnalis, Jenkins ingin memberi gambaran yang utuh dan lengkap mengenai riwayat hidup Soeharto semenjak kanak-kanak hingga menggapai kekuasaan. Pada 1969, saat umurnya baru 26 tahun, Jenkins berkesempatan mewawancarai khusus Soeharto di Jakarta. Ia juga pernah menerbitkan buku Soeharto and His Generals, dan sempat membuat geger saat tulisannya di Sydney Morning Herald pada April 1986 tentang Soeharto memicu kemarahan Istana. Artikel itu membuat Jenkins sempat dilarang masuk Indonesia.
Bertahun-tahun setelah itu, Jenkins menambah lagi risetnya dan melakukan wawancara mendalam untuk menyajikan temuan-temuan yang sebelumnya tak banyak diketahui orang. Soeharto, disebutkan Jenkins, tidak memiliki latar belakang sosial dan pendidikan yang dimiliki banyak orang untuk naik ke puncak piramida politik, birokrasi, dan militer Indonesia pascaperang. “Tapi dia punya banyak keberuntungan. Anehnya, sering kali kartu keberuntungan jatuh ke arahnya, dan dia memainkan itu dengan baik. Ia juga tenang dan dingin di bawah tekanan. Ia juga pekerja keras, ambisius dan kompeten,” ujarnya dalam wawancara tertulis, Jumat, 24 September lalu. Kapan Anda mulai mempersiapkan biografi Soeharto?
Sekitar 1995 saya mulai berpikir mungkin ada ruang untuk buku “kehidupan dan waktu” tentang Presiden Soeharto, yang tidak hanya berfokus pada tahun kekuasaannya, tapi juga masa pembentukan dan awal kariernya, yang tak kalah menariknya. Menurut Anda, seberapa jauh masa kecil Soeharto membentuk karakternya sebagai orang…
Keywords: Soeharto, Penulis Buku, Buku, David Jenkins, young soeharto, 
Artikel Majalah Text Lainnya
Zhirinovsky, Pemimpin dari Jalanan
1994-05-14Vladimir zhirinovsky, ketua partai liberal demokrat, mencita-citakan terwujudnya kekaisaran rusia yang dulu pernah mengusai negara-negara…
Janji-Janji dari Nigeria
1994-03-12Di indonesia mulai beredar surat-surat yang menawarkan kerja sama transfer uang miliaran rupiah dari nigeria.…
Negeri Asal Surat Tipuan
1994-03-12Republik federasi nigeria, negeri yang tak habis-habisnya diguncang kudeta militer sejak merdeka 1 oktober 1960.…