Dari Dapur Umum Hingga Medan Laga

Edisi: 26/48 / Tanggal : 2019-08-25 / Halaman : 124 / Rubrik : LAPSUS / Penulis : TIM LAPSUS, ,


BANYAK peristiwa mewarnai perjuangan menuju kemerdekaan Indonesia. Masyarakat etnis Tionghoa ikut berperan dalam perjuangan tersebut. Mereka terlibat di segala lini, dari militer, politik, medis, hingga dapur umum. Berikut ini beberapa peristiwa yang menandakan kehadiran para tokoh Tionghoa dalam perjuangan merebut kemerdekaan.

1. Geger Pecinan (Batavia, 1740)

Geger Pecinan atau Chinezenmoord adalah peristiwa pembantaian terhadap lebih dari 10 ribu etnis Tionghoa di Batavia pada 9-22 Oktober 1740 atas perintah Gubernur Jenderal Adriaan Valckenier. Peristiwa ini diikuti perpindahan etnis Tionghoa ke Semarang dan Lasem.

Tokoh: Souw Phan Ciang (Khe Panjang atau Kapitan Sepanjang)
Panglima besar dalam Perang Sepanjang di Batavia. Khe memimpin gerakan massa sampai Jawa Tengah. Pasukannya menyerang pos-pos pertahanan VOC di sekitar Batavia hingga Cirebon. Pada 1741, pasukan masuk ke wilayah Kerajaan Mataram. Selama tiga tahun, ia bergabung dengan pasukan Mataram dan Madura berperang melawan VOC.

2. Perang Kuning (Semarang, Lasem 1741-1750)

Perjuangan laskar Tionghoa melawan VOC dari Batavia berlangsung hingga Jawa Tengah dan Jawa Timur pada 1740-1743. Laskar Tionghoa yang…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

I
Ini Keringanan atau Deal yang Rasional?
1994-02-05

Setelah mou ditandatangani, penggubah lagu pop rinto harahap akan diakui kelihaiannya dalam bernegosiasi perkara utang-piutang.…

M
Modifikasi Sudah Tiga Kali
1994-02-05

Perundingan itu hanya antara bi dan pt star. george kapitan bahkan tidak memegang proposal rinto…

C
Cukup Sebulan buat Deposan
1994-02-05

Utang bank summa masih besar. tapi rinto harahap yakin itu bisa lunas dalam sebulan. dari…