Skema Bisnis Satelit Internet Starlink Elon Musk
Edisi: 24 Sep / Tanggal : 2023-09-24 / Halaman : / Rubrik : EB / Penulis :
DULU kru kapal-kapal milik PT Asian Bulk Logistics kerap mengalami kesulitan mengakses Internet di tengah laut. Kondisi cuaca dan gelombang laut menyebabkan mereka tak bisa berkomunikasi dan melakukan aktivitas yang membutuhkan koneksi Internet. Kini, setelah PT Smartfren Telecom Tbk bekerja sama dengan Starlink, masalah itu beres. "Kru kami tetap bisa mengakses Internet dengan gangguan minimum dan bandwidth besar,” kata Group Chief Technology Officer Asian Bulk Logistics Edmund Situmorang kepada Tempo, Jumat, 22 September lalu.
Asian Bulk Logistics sudah lama memakai jaringan Smartfren karena ada hubungan afiliasi dengan perusahaan telekomunikasi itu. Menurut Direktur Bisnis Enterprise Smartfren Alim Gunadi, keluhan tentang cekaknya jaringan Internet di tengah laut sudah lama mengemuka. Persoalannya, dia menerangkan, dulu belum ada produk teknologi seperti Starlink yang bisa menyediakan jaringan Internet hingga ke tempat terpencil.
Smartfren, lini bisnis telekomunikasi Grup Sinar Mas, memakai layanan Starlink melalui infrastruktur milik PT Telekomunikasi Satelit Indonesia atau Telkomsat. Telkomsat adalah anak perusahaan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk yang memanfaatkan satelit Starlink sebagai backhaul atau pengalur jaringan.
Menurut Alim,…
Keywords: Internet, Telekomunikasi, Telkom Indonesia, Smartfren, Elon Musk, Starlink, Telkomsat, 
Artikel Majalah Text Lainnya
SIDANG EDDY TANSIL: PENGAKUAN PARA SAKSI ; Peran Pengadilan
1994-05-14Eddy tansil pembobol rp 1,7 triliun uang bapindo diadili di pengadilan jakarta pusat. materi pra-peradilan,…
Seumur Hidup buat Eddy Tansil?
1994-05-14Eddy tansil, tersangka utama korupsi di bapindo, diadili di pengadilan negeri pusat. ia bakal dituntut…
Sumarlin, Imposibilitas
1994-05-14Sumarlin, ketua bpk, bakal tak dihadirkan dalam persidangan eddy tansil. tapi, ia diminta menjadi saksi…