Siapa Berdusta Dalam Pelemahan Kpk: Jokowi Atau Agus Rahardjo
Edisi: 17 Des / Tanggal : 2023-12-17 / Halaman : / Rubrik : OPI / Penulis :
DALAM hal melemahkan Komisi Pemberantasan Korupsi, Presiden Joko Widodo memang jagonya. Berkali-kali pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat berusaha merevisi Undang-Undang KPK sejak 2010, baru pada akhir periode pertama pemerintahannya usaha itu berhasil. Hanya dibahas dua pekan, perubahan Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2002 disahkan DPR pada 17 September 2019 dengan mengabaikan penolakan publik yang masif.
Sejak saat itu, independensi KPK hilang. Lembaga ini berada di bawah presiden dengan anggota Dewan Pengawas KPK dipilih oleh kepala pemerintahan. Para penyidiknya pun menjadi aparatur sipil negara. Pengajuan Firli Bahuri sebagai calon Ketua KPK makin membuktikan pelemahan itu. Dia adalah jenderal polisi yang banyak melakukan pelanggaran etik saat menjabat Deputi Penindakan KPK selama 2018-2019.…
Keywords: e-KTP, UU Cipta Kerja, Free Access, Agus Rahardjo, KPK Jokowi, Independensi KPK, Revisi UU KPK, Intervensi Jokowi, 
Artikel Majalah Text Lainnya
Transparansi Bujet Informan
2007-11-18Menjadikan teroris sebagai informan harus disertai aturan jelas. perlu pengawasan anggaran yang ketat.
Kisruh Tabung Gas Pertamina
2007-11-18Pemerintah akhirnya menyetujui impor tabung gas. program konversi energi tak bisa ditunda.
Singkirkan Makelar Sumur Minyak
2007-11-25Harga minyak meroket, investor pun datang berebut. bagi yang mangkir, penalti harus dijatuhkan.