Penyumbang Dividen Terbesar Indonesia 2019
Kamis, 4 Februari 2021 09:10 WIB
Pemerintah mengalokasikan anggaran pembangunan infrastruktur Rp 417,8 triliun tahun ini. Nilainya meningkat 48 persen dari tahun sebelumya. Tingginya biaya akan ditanggung oleh sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Pendanaan baru balak dipenuhi, salah satunya melalui utang.
Pada 2019, penyumbang dividen terbesar perusahaan BUMN adalah Bank Rakyar Indonesia (BRI) yaitu mencapai 9,25 triliun rupiah. Selain BRI, perusahaan Telkom mencapai 8,45 triliun rupiah, Pertamina mencapai 7,95 triliun rupiah, Bank Mandiri 6,75 triliun rupiah dan PLN mencapai 4 triliun rupiah.