Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Siapa Saja Akun Twitter dengan Pengikut Terbanyak?

Jumat, 11 November 2022 17:16 WIB

Setelah diakuisisi oleh Elon Musk pada Oktober 2022, Twitter akan menerapkan kebijakan komersialisasi tanda centang biru atau Twitter Blue. Rencana tersebut adalah ide dari Elon Musk yang akan segera diterapkan pada bulan November ini. 

Tanda centang biru sendiri adalah tanda bahwa akun tersebut terverifikasi. Banyak akun milik tokoh dunia  dengan jutaan pengikut akan diwajibkan untuk membayar US $8 atau setara Rp. 124 ribu perbulan untuk mempertahankan tanda centang birunya. Kebijakan ini diperkirakan akan menjadi salah satu segmen pendapatan tambahan bagi Twitter ke depannya.

Sebagai salah satu sosial media dengan pengguna aktif harian terbanyak, beberapa akun tokoh dunia memiliki jutaan pengikut. Akun milik mantan presiden Amerika Serikat, Barack Obama menjadi akun dengan jumlah pengikut terbanyak, mencapai 131,67 juta pengikut. 

Posisi selanjutnya ditempati oleh akun Twitter milik penyanyi Kanada, Justin Bieber dengan 114,36 juta pengikut. Kemudian, disusul akun milik Katy Perry dengan jumlah pengikut 108,9 juta pengikut. Akun Elon Musk juga menjadi salah satu akun dengan pengikut terbanyak, yaitu 82,48 juta pengikut.

FAISAL AMRULLAH