Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Capaian Indonesia di Indeks Inovasi Global 2023 Dibanding Negara-negara ASEAN

Rabu, 8 November 2023 20:32 WIB

Modal ventura adalah bentuk dukungan finansial kepada bisnis yang baru merintis guna mendukung pengembangan inovasinya. Berikut penjelasannya. Foto: Canva

Laporan Indeks Inovasi Global 2023, yang dirilis World Intellectual Property Organization (WIPO), mencatat bahwa Indonesia menempati peringkat 61 dari 132 negara, dengan total skor 30,3. Indonesia pun berhasil naik 14 peringkat dari peringkat di tahun 2022.

Meski mengalami tren positif, tetapi capaian inovasi Indonesia masih kalah dari enam negara lainnya di kawasan ASEAN. Dalam Indeks Inovasi Global 2023, ada sembilan negara ASEAN yang menjadi subjek penelitian laporan tersebut.

Untuk diketahui, Indeks Inovasi Global mengukur perkembangan inovasi di suatu negara. Indikator-indikator yang digunakan dalam penilaian meliputi sumber daya manusia, institusi, teknologi dan hasil kreatif serta pengetahuan pasar dan bisnis (market and business sophistication), dan lain-lain.

Sebagai negara berpendapatan menengah ke bawah, performa Indonesia pada seluruh indikator berada di atas rata-rata negara-negara yang masuk dalam kelompok pendapatan ini. Tetapi, skor Indonesia pada seluruh indikator berada di bawah rata-rata kelompok negara Asia Tenggara, Asia Timur, dan Oseania. Indonesia masih kalah inovatif dibanding Vietnam dan Filipina, dua negara ASEAN yang juga masuk dalam kelompok pendapatan yang sama.

Negara ASEAN yang tercatat paling inovatif adalah Singapura. Negara tersebut menempati ranking kelima global, sekaligus tertinggi di kawasan Asia Tenggara, Asia Timur, dan Oseania. 

Ada sejumlah indikator yang menjadi keunggulan Singapura dalam bidang inovasi. Yakni ongkos pemutusan hubungan kerja, rasio ekspor jasa budaya dan kreatif, rasio keterlibatan penduduk dalam Github, keefektifan pemerintah, dan manufaktur berteknologi tinggi.