Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Video Streaming Kuasai Lalu Lintas Hilir Aplikasi Global pada Kuartal I 2021, Youtube Aplikasi Tersibuk

Sabtu, 25 September 2021 08:34 WIB

Berdasarkan laporan The Internet Mobil Phenomena Report yang diterbitkan oleh perusahaan pemantau lalu lintas internet Sandvine, aplikasi berbasis video streaming menguasai lalu lintas hilir (downstream) aplikasi internet global sejak Januari hingga Maret 2021. Menurut temuan Sandvine, lalu lintas hilir aplikasi video streaming tersebut mencapai 48,9 persen dari total lalu lintas hilir internet global selama tiga bulan awal 2021.

Berada di peringkat kedua lalu lintas downstream terbanyak adalah jejaring sosial. Video streaming dan jejaring sosial sama-sama masih belum bergeser dari posisi di periode sebelumnya. Penguasa lalu lintas hilir aplikasi sedunia nomor tiga ialah aplikasi web sebesar 13,1 persen. Web naik dua peringkat dari kuartal sebelumnya, menggeser aplikasi perpesanan.

 

 

Penguasaan aplikasi berbasis video streaming tergambar dalam pemeringkatan aplikasi penyumbang lalu lintas terbanyak. Youtube menempati peringkat pertama dengan sumbangan lalu lintas hilir global sebesar 20,4 persen. Posisi selanjutnya secara berurutan adalah Facebook Video dan Tiktok. Sandvine mencatat Tiktok mengalami kenaikan tujuh peringkat dibanding kuartal sebelumnya.

Lalu lintas hilir berarti data yang diterima komputer atau jaringan. Kegiatan itu meliputi menerima email, mengunduh berkas, menonton video daring, atau sekadar mengunjungi situs web. Bermain gim daring juga termasuk kegiatan lalu lintas hilir.

Sementara kebalikannya adalah lalu lintas hulu (upstream). Upstream traffic merupakan pengiriman data dari komputer atau jaringan. Kegiatan upstream contohnya berupa pengiriman email dan pengunggahan berkas. Pengiriman data atau pesan saat bermain gim daring secara bersama (multiplayer) juga merupakan bagian dari kegiatan upstream.